NGAWI - Upacara Bendera dan Launching Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama R.I Ke 78 tahun 2024 dengan Inspektur Upacara Kakankemenag Ngawi Moh. Wahib di halaman MAN 1 Ngawi, Jum'at (17/11/2023)
Kegiatan ini diikuti Kasubbag TU Suroto, para Kasi, Garazawa, pengawas Madrasah/PAI, Kepala KUA Kec., Kepala MIN, MTsN, MAN, Kaur TU, ASN Kartini 15 dan ASN MAN 1 Ngawi.
Dalam sambutannya Moh. Wahib antaralain mengatakan Hari Amal Bhakti atau hari ulang tahun kementerian kita dimana kita turut serta dibesarkan, meniti karir, mencari rejeki juga dari Kementerian Agama.
" Maka berangkat dari situ Hari Amal Bakti Kementerian Agama mari kita wujudkan rasa syukur kita dengan melaksanakan berbagai kegiatan bukan hanya untuk kepentingan kantor tetapi ini menjadi kepentingan kita bersama selaku Aparatur Sipil Negara yang bernaung dibawah Kementerian Agama R.I, " terangnya.
" Untuk itulah mari kegiatan ini kita ikuti bersama-sama sehingga nanti kegiatan akan berjalan dengan baik, " ajaknya.
" Pada hari ini 17 November 2023 dilaksanakan Launching dan kegiatan akan dimulai pada tanggal 22 November 2023 akan diikuti oleh seluruh ASN dari RA hingga MA," imbuhnya.
Serangkaian kegiatan HAB Kementerian Agama R.I Ke 78 tahun 2024 R.I antaralain Gelora ( Gebyar Seni dan Olah Raga RA), Bhakti Sosial, lomba DWP, Berbagai Lomba Olah Raga, Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama, Khotmul Qur'an Bil Ghoib, Pameran hasil P5, Kemenag Award dengan upacara bendera tanggal 3 Januari 2024 di lapangan Kec. Jogorogo sebagai puncak acara. (SN)