Artikel

MTsN 2, MTsN 5 Dan MTsN 6 Ngawi Raih Adiwiyata Tingkat Prov. Jatim 2022

    Dibaca 1304 kali Pendidikan Madrasah

Kab. Ngawi ( Pendma ) – Tiga Madrasah di Kabupaten Ngawi ( MTsN 2, MTsN 5 dan MTsN 6) menerima Piagam Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi Jawa Timur 2022 yang diserahkan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur, Ardo Sahak, kepada masing-masing kepala Madrasah. Penghargaan tersebut diberikan saat peringatan Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia, yang bertempat di gedung Jatim International Expo (JIE) Convention Exhibition, Surabaya, Selasa (13/9/2022).
Kepala Kankemenag Ngawi Moh.Wahib mengucapkan selamat dan sukses serta apresiasi kepada MTsN 2, MTsN 5 dan MTsN 6 yang berupaya semaksimal mungkin untuk mengelola lingkungan Madrasah sehingga terpilih sebagai sekolah adiwiyata.
“ Saya sampaikan selamat dan sukses serta apresiasi kepada MTsN 2, MTsN 5 dan MTsN 6 yang berupaya semaksimal mungkin untuk mewujudkan lingkungan madrasah dan menjadi madrasah yang sesuai dengan kriteria terpilih sebagai sekolah adiwiyata,” ucapnya.
“ Dengan terpilihnya ketiga madrasah tersebut kami harapkan bisa meningkatkan kapasitas kelembagaan dan SDM dalam pengelolaan program adiwiyata serta meningkatkan partisipasi madrasah dalam upaya pelestarian dan pengelolaan lingkungan hidup dengan peduli dan berbudaya lingkungan, “ harapnya.
“ Selanjutnya mudah-mudahan ini bisa menjadi inspirasi maupun motivasi madrasah yang lain untuk mewujudkan lingkungan madrasahnya sesuai dengan kriteria Adiwiyata, “ terangnya.

Sehari sebelumnya ditempat yang sama juga diserahkan Piagam Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi Jawa Timur 2022 oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawansa kepada Kepala MTsN 5 Ngawi Mustafid sebagai Madrasah dengan nilai tertinggi.

Sedangkan dari MTsN 2 Ngawi diterima oleh Danu Wibowo dan MTsN 6 oleh Sunarto. Dengan menerima piagam Adiwiyata Tingkat Provinsi Jawa Timur ke tiga madrasah tersebut bersiap diri mengikuti Adiwiyata tingkat Nasional.

Sakri Ngawi