Artikel

Pelajar MAN 2 Ngawi Ikuti Vaksinasi Tahab I

    Dibaca 1174 kali

Kab.Ngawi ( Inmas ) - Tentara Nasional Indonesia (TNI) melalui Koramil 0805/02 Paron atas perintah Kodam V Brawijaya menggelar kegiatan vaksinasi di lingkungan pelajar MAN 2 Ngawi sejumlah 576 siswa. Sebagai pelaksana Puskesmas Kec. Paron dan vaksin yang digunakan jenis sinovac. Kegiatan ini dilaksanakan di STITI KP Paron dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19, Kamis (02/09)

Hadir pada kegiatan tersebut Sugeng Wiyono ( Kepala MAN 2 Ngawi ), Siti Fatimah (Kaur TU ), para guru serta Danramil 0805/02 Paron Kapten Inf Kasi bersama Anggotanya.

Kepala MAN 2 Ngawi Sugeng Wiyono saat ditemui mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas bantuan dan kerjasamanya kepada Danramil 0805/02 Paron Kapten Inf Kasi bersama Anggotanya atas pelaksanaan vaksinasi tahab satu untuk siswa MAN 2 Ngawi.

“ Saya ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada Danramil Paron dan anggotanya atas kerjasama sehingga terlaksana vasinasi kepada siswa siswi MAN 2 Ngawi,” ucapnya.

 “Vaksinasi ini penting bagi kami karena merupakan salah satu syarat untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka. Meski demikian, kami akan terus mewajibkan siswa siswi untuk mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu Danramil 0805/02 Paron Kapten Inf Kasi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan ini perintah dari Pangdam V Brawijaya dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam upaya percepatan vaksinasi serta memutus penyebaran virus Covid 19 dan menyongsong Pembelajaran tatap muka terbatas khususnya di Kecamatan Paron, Ngawi.  

Tim pelaksana Puskemas Paron dipimpin langsung oleh dr.Liem menjelaskan vaksinasi berasal dari TNI sejumlah 576 dosis dengan jenis sinovac, sedangkan pelaksana dari Puskesmas Paron. Liem juga berharap mudah mudahan dengan Vaksinasi ini semua remaja sehat , Covid 19 segera hilang dan pembelajaran tatap muka berjalan dengan aman tetap menerapkan dan patuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

 

Penulis : Sakri Ngawi