Artikel

Jalan Sehat Moderasi Beragama HAB Kementerian Agama R.I ke 77 Di Kemenag Ngawi

    Dibaca 478 kali Bagian Umum

NGAWI (Inmas) – Jalan Sehat Moderasi Beragama dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama R.I ke 77 dengan tema “ Kerukunan Umat Untuk Indonesia Hebat " digelar Kankemenag Ngawi. diikuti sekitar 4.000 peserta terdiri dari perwakilan umat beragama serta ASN di lingkungan Kankemenag se-Kabupaten Ngawi. Kegiatan ini diberangkatkan langsung oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bersama Kakankemanag Ngawi Moh. Wahib dengan mengambil start Jl. Kartini No 15 atau depan Kankemenag Ngawi. Sabtu (17/12/2022)

Sebelumnya juga dibacakan deklarasi komitmen bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat oleh perwakilan FKUB Faruq Nur Qomar perwakilan FKUB dengan tujuan demi terwujudnya kabupaten Ngawi yang guyub, rukun damai sejahtera lahir dan batin menuju baldatun toyyibatun warrobbun ghofur Dilanjutkan penandatanganan deklarasi diawali Wakil Bupati Ngawi Dwi Riyanto Jatmiko, FKUB, MUI , perwakilan PC NU, PD Muhammadiyah, DPD LDII, Muslimat NU, GP Ansor, Aisyiyah, Katholik, Kristen, Hindu, Budha, Khonghucu serta Bupati Ngawi dan Kakankemenag.

Dalam sambutannya bupati Ngawi mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Kankemenag Ngawi yang telah memberikan wadah untuk umat beragama di Kabupaten Ngawi bisa bersilaturrahim sehingga tetap guyub, rukun karena merupakan pondasi yang harus dijaga. 

“ Yang patut kita jaga dan rawat adalah persatuan dan kesatuan maka dari itu kegiatan ini konteksnya sudah pas, jadi kita menguatkan kembali bagaimana silaturrahim guyub, rukun, persatuan dan kesatuan antar umat beragama khususnya di Kabupaten Ngawi terus kita jaga dengan komitmen tidak hanya seremonial deklarasi tetapi benar benar kita implementasikan dalam kehidupan sehari hari,” terangnya.

Ia berharap semoga dengan jalan sehat Moderasi Beragama dalam rangka HAB Kementerian Agama R.I ke 77 apa yang menjadi niat baik kita diridhoi oleh Allah SWT. 

Sebelumnya dalam laporannya Kakankemenag Ngawi Moh. Wahib menyampaikan serangkaian kegiatan dalam rangka HAB Kementerian Agama R.I ke 77 diantarannya jalan sehat moderasi beragama dan deklarasi komitmen bersama tokoh agama dan tokoh masyarakat, Bhakti Sosial dirintisan kampung zakat di Desa Nampu , Kec. Bringin Karangjati yang merupakan Kerjasama Pemerintah Daerah (Kesra) serta Baznas Kab. Ngawi yang dilaksanakan pada tanggal 28 Desember 2022, Lomba Bola Volly, Semaan Al Qur’an serta puncak kegiatan yaitu upacara bendera yang dilaksanakan pada 03 Januari 2023 di Alun-Alun Merdeka Kabupaten Ngawi.

Ia mengatakan kegiatan Jalan sehat ini diikuti 4.000 peserta berasal dari seluruh Keluaraga Besar Kementerian Agama baik di KUA, Madrasah serta tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Ngawi. 

Ucapan terimakasih juga disampaikan Kakankemenag kepada Bupati dan Wakil Bupati Ngawi yang telah berkenan hadir serta seluruh Bank Mitra, panitia lokal dari KKM MI serta semua pihak yang telah sukses untuk menyelenggarakan kegiatan jalan sehat moderasi beragama ini.

Acara dilanjutkan dengan pemberangkatan jalan sehat oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bersama Kakankemanag Ngawi Moh. Wahib. Banyak hadiah menarik yang dipersembahkan kali ini diantaranya Sepeda Listrik, empat sepeda Gunung, Kulkas, Mesin Cuci, Setrika, kompor dan berbagai hadiah doorprize lainnya. 

 

Sakri Ngawi