NGAWI - Sebanyak 35 PNS di lingkungan Kankemenag Ngawi menerima Satya Lencana karya Satya yang disampaikan oleh Kepala Kankemenag Moh. Wahib dalam upacara bendera, Rabu (17/1/2024)
Upacara diikuti oleh Kasubbag TU Suroto, para Kasi, Garazawa, Pengawas Madrasah, Kepala KUA Kec, Kepala Madrasah, Kaur TU, penyuluh Agama, 25 PNS angkatan 2018 redistribusi ke Kemenag Ngawi serta ASN Kartini 15.
Dalam sambutannya Moh. Wahib mengatakan Presiden Republik Indonesia memberikan tanda kehormatan Satya Lencana karya Satya kepada para PNS yang telah menunjukan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran, kedisiplinan serta prestasi kerja dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.
" Dengan menerima Lencana karya Satya ini diharapkan akan lebih memotivasi, meningkatkan semangat kerja dan pengabdian, " harap Kakankemenag.
Satya Lencana karya Satya kali ini diberikan kepada 35 PNS yang telah mengabdikan diri selama 20 tahun sebanyak 10 PNS dan 10 Tahun sebanyak 25 PNS.
Kepada 25 PNS angkatan 2018 redistribusi ke Ngawi Moh. Wahib mengucapkan selamat datang dan berharap meningkatkan kinerja serta menunjukan prestasi yang lebih baik dengan mengimplementasikan lima budaya kerja dalam tugas keseharian di lingkungan Kankemenag Ngawi. (SN)